PENYULUHAN PENINGKATAN LITERASI, KUALITAS DAN KUANTITAS JAMU DI SINGOSAREN

 

“Penyuluhan Peningkatan Literasi, Kualitas dan Kuantitas Jamu di Singosaren”

 

Pusat Kedokteran Herbal FK-KMK UGM mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat berjudul “Penyuluhan Peningkatan Literasi, Kualitas dan Kuantitas JAMU di Singosaren” pada Senin, 12 Juni 2023 di Kalurahan Singosaren, Banguntapan, Bantul. Peserta kegiatan tersebut adalah anggota Kelompok Wanita Tani (KWT) Maju Makmur, Mekar Sari dan Subur Makmur. Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian pembukaan dan sambutan dari Ketua Pusat Kedokteran Herbal, Lurah Singosaren, serta Panewu Banguntapan, Bantul. Sebelum mendapatkan materi, para peserta terlebih dahulu mengerjakan pre-test. Materi pertama mengenai TOGA Kebugaran & Daya Tahan Tubuh disampaikan oleh Dr. dr. Rul Afiyah Syarif, M.Kes, dilanjutkan materi Pengolahan Jamu Berbahan dari TOGA untuk Kesehatan oleh Prof. Dr. Mae Sri Hartati W, M.Si., Apt. Setelah istirahat (ice breaking), peserta kemudian mendapatkan materi dari Dr. Dra. Retna Siwi Padmawati, MA tentang Cara Memastikan Kebenaran Informasi Mengenai JAMU. Materi terakhir adalah Perijinan Produk PIRT yang diisi oleh Dr. rer.nat.Apt. Arko Jatmiko W, M.Sc. Setelah seluruh materi tersampaikan, para peserta mengerjakan post test kemudian mendapatkan buku saku di akhir acara.